Kamis, 30 Mei 2024

Kenapa Huruf 'K' Jadi Singkatan 'Ribu' dalam Harga? Ini Asal Usulnya

 

Contoh penggunaan huruf "K" dalam penulisan harga (Sumber : mobilmobilkeren)


Belakangan ini sering dijumpai harga barang terdapat huruf “K” di belakang angka.  Misalnya 10K, 50K, 100K dan seterusnya. Ini banyak dijumpai di penjualan online maupun offline. Antara lain restoran, event pertunjukan ataupun  beberapa marketplace.

Pada beberapa tempat, penggunaan huruf  "K" juga sering dibarengi dengan penggunaan istilah IDR, misalnya harga yang dijual IDR 50K artinya Rp 50.000. IDR sendiri merupakan singkatan dari Indonesian Rupiah atau Rupiah Indonesia. IDR merupakan kode resmi mata uang Indonesia menurut ISO 4217.

Namun terkadang juga ditemukan pemakaian huruf  "K"  dalam label harga tidak mencantumkan nama mata uang seperti IDR atau USD. Terkait hal ini, arti "K" pada harga biasanya mengacu pada ketentuan mata uang yang berlaku di masing-masing negara.

Dikutip dari Merriam-Webster, satuan K memiliki kepanjangan kilo. Kilo adalah unit pengukuran dalam Sistem Satuan Internasional atau SI (Système international d'unités). Ada kilometer sebagai satuan jarak, kemudian kilogram sebagai satuan berat. Kata kilo berasal dari bahasa Yunani "chilioi" yang digunakan untuk menyatakan banyak atau jamak.

Penggunaan huruf  "K"  untuk menyingkat ribu dimulai setidaknya sejak pertengahan 1940-an. Beberapa sumber menyebutkan bahwa huruf  "K"   sebagai ribu ada dalam glosarium buku teks Basic Electrical Engineering terbitan McGraw-Hill's tahun 1945. Dua tahun kemudian, perusahaan elektronik Radio Corporation of America (RCA) memasukkan K dalam glosariumnya, Common Words in Radio, Television, & Electronics.

Sejak saat itu, penggunaan huruf "K" dalam menyatakan ribuan telah menjadi norma dalam berbagai konteks, termasuk harga produk, statistik, dan pengukuran dalam berbagai industri.

Demikian ini asal-usul penggunaan huruf "K" dalam penulisan harga. Semoga bermanfaat.

 

Ajak Pengguna Memulai Perjalanan Inovasi, ASUS Keluarkan Zenfone 11 Ultra

  Zenfone 11 Ultra (Sumber : ASUS Indonesia)              ASUS berusaha terus menerus menata ulang teknologi hari ini untuk hari esok. Salah...